Untuk Tangani Covid-19 PPN Lampung Beri Bantuan 6000 Butir Telur Ke Pemkab Lamsel

Penyerahan  bantuan 6000 butir telur.  Secara simbolis  oleh Ketua PPN Lampung Ir. Jenny Soelistiani, M.M,  di dampingi   PPN Lamsel Ujang Suhadirin,  dan  bantuan di terima langsung oleh  Bupati Lampung Selatan, H. Nanang Ermanto, di dampingi  Kadis Peternakan dan Keswan Lamsel drh. Arsyad .


Lampung Selatan, Aspirasirakyatlampung.com-- Dalam rangka menyukseskan “Gerakan Nasional Peternak Petelur ikut bersama mengatasi Covid 19”, Pinsar Petelur Nasional (PPN) Lampung telah membagikan telur sebanyak 48.700 butir kepada mereka yang terkena dampak pandemi covid 19 maupun tenaga kesehatan (nakes). Pembagian telur ini diharapkan mampu membantu  meningkatkan immun penerima baik masyarakat umum maupun tenaga kesehetan (Nakes)

Program yang di inisiasi oleh Fakultas Peternakan Universitas Gajah Mada (UGM) dan  (PPN) Pusat, yang dilaksanakan secara serentak di seluruh Indonesia.  Beberapa waktu lalu PPN Lampung dan PPN Lampug Selatan telah berkolaborasi untuk membagikan 4000 butir telur untuk tenaga kesehatan di Kalianda  yang dibantu oleh komunitas kemanusiaan KOBAR dan di Puskesmas Tanjungsari Natar.

Pada hari ini Rabu, 18 Agustus 2021, PPN Lampung dan PPN Lampung Selatan hadir kembali di Lampung Selatan untuk menyerahkan bantuan 6000 butir telur.  Secara simbolis penyerahan dilakukan oleh Ketua PPN Lampung Ir. Jenny Soelistiani, M.M,  di dampingi   PPN Lamsel Ujang Suhadirin, Kasmani, Oki Nugroho, dan Ani serta wakil  sekretaris PPN Lampung Suhono, S.Pd. dan  bantuan di terima langsung oleh Bapak Bupati Lampung Selatan, H. Nanang Ermanto, di dampingi oleh Kadis Peternakan dan Keswan lamsel drh. Arsyad beserta jajaran.

Ketua PPN Lampung Ibu Ir. Jenny Soelistiani, M.M, mengatakan, program ini adalah murni program bantuan social kemasyarakatan, terkhusus masyarakat yang terdampak covid 19, baik masyarakat umum maupun tenaga kesehatan. Bantuan ini di gotong secara bersama sama oleh peternak ayam ras petelur se Kabupaten  Lampung Selatan, di bawah naungan Pinsar Petelur Nasional (PPN) Lampung.

Kepala Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Lampung Selatan, drh. Arsyad menjelaskan, bantuan tersebut merupakan Gerakan Nasional Peternak Petelur dalam membantu pemerintah khususnya Pemkab Lampung Selatan untuk mengatasi pandemi Covid-19. “Jadi sesuai arahan pak bupati, nanti bantuan ini diperuntukkan guna memenuhi protein hewani bagi warga yang sedang menjalani isolasi terpusat di Wisma Atlet Kalianda,” ujar Arsyad kepada Diskominfo Lamsel.

Arsyad menambahkan, telur-telur itu merupakan bantuan yang dikumpulkan dari PPN Provinsi Lampung dan anggota PPN Kabupaten Lampung Selatan sebanyak 6.000 butir telur. “Untuk Kabupaten Lampung Selatan saja anggota PPN-nya hampir 250. Untuk teknis penyaluran bantuannya dikoordinir oleh Dinas Sosial,” katanya.

Sementara itu, Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto sangat mengapresiasi dan berterima kasih kepada PPN Provinsi Lampung dan PPN Kabupaten Lampung Selatan. Nanang mengatakan, bantuan tersebut merupakan bentuk kebersamaan dan gotong royong PPN dan Pemkab Lampung Selatan ditengah pandemi Covid-19.

Dirinya pun berharap kelompok-kelompok lain bisa mencontoh gerakan yang dilakukan PPN Provinsi Lampung dan PPN Kabupaten Lampung Selatan. “Saya sampaikan terima kasih kepada Ibu Jenny dan teman-teman yang telah berbagi. Mudah-mudahan ini bermanfaat untuk warga yang sedang menjalani isolasi,” katanya.(Ambi)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.